Pelayanan di RSUD Prof. Johanes Tetap Tipe B

Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Oby Lewanmeru
POS-KUPANG.COM/KUPANG – Pelayanan di RSUD Prof.WZ. Johannes Kupang tetap dengan tipe B. Karena itu pelayanan di rumah sakit pemerintah itu tetap seperti biasa.

Hal ini disampaikan Direktur RSUD Prof. WZ. Johannes Kupang, Dr. drg. Mindo Sinaga saat ditemui usai dilantik bersama 14 pejabat eselon II lingkup Pemprov NTT, Sabtu (27/7/2019) malam.

Menurut Sinaga, tipe RSUD Johannes tetap tipe atau kelas B sehingga pelayanan tetap seperti biasa.
“Pelayanan tetap dilakukan sesuai fungsi rumah sakit tipe B dan sampai saat ini masih tetap menjadi rumah sakit pendidikan,” katanya.

Dijelaskan, Rumah sakit itu tetap menjadi rumah sakit pendidikan bagi mahasiswa Fakultas Kedokteran Undana.
“Karena kelas B atau tipe B ,maka rumah sakit ini tetap menjadi rumah sakit pendidikan,” katanya.

Terkait status yang diberikan pemerintah pusat terkait tipe rumah sakit, ia mengatakan, saat ini pihaknya sementara melakukan validasi semua data yang berkaitan dengan penilaian rumah sakit.

“Kita sementara validasi semua data-data di rumah sakit, karena kita masih punya waktu sampai 12 Agustus 2019. Pekan depan kita akan ke Jakarta untuk sampaikan ke Kemenkes RI data -data tersebut,” katanya.
Sementara terkait sorotan DPRD NTT mengenai pemanfaatan IGD Terpadu, ia mengatakan pihaknya tetap mengupayakan agar segera digunakan, namun tergantung pada ketersediaan anggaran.
“Memang rumah sakit ini sudah BLUD

tapi kita sesuaikan dan berupaya selesaikan persoalan agar tuntutan pelayanan bisa berjalan baik,” ujarnya.
Dikatakan, komitmen dari manajemen agar membenahi karena rumah sakit itu adalah rumah sakit pemerintah.
“Kita baru selesai lakukan akreditasi dan pada Bulan Oktober mendatang akan diakreditasi lagi. Kita komitmen agar sema bisa dibenahi demi peningkatan pelayanan kesehatan bagi masyarakat NTT,” ujarnya. (*)



Artikel ini telah tayang di pos-kupang.com dengan judul Pelayanan di RSUD Prof. Johanes Tetap Tipe B, https://kupang.tribunnews.com/2019/07/28/pelayanan-di-rsud-prof-johanes-tetap-tipe-b.
Penulis: Oby Lewanmeru
Editor: Ferry Ndoen

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *